Pengalaman Investasi Deposito Di BPR Komunal, Aman dan Terpercaya

Sebagai freelancer yang bercita-cita pindah ke kuadran investor, deposito bisa jadi salah satu cara aman berinvestasi. Mengapa? Tujuannya jelas seperti apa yang dikatakan Robert T Kiyosaki, agar uang bekerja untuk saya bukan saya bekerja untuk uang dengan minim resiko.

deposito bpr komunal

Impian berada di kuadran Investor dan bussines owner tersebut mendorong saya menjadi blogger profesional dengan belajar SEO yang ternyata tidak semudah yang dibayangkan, harapan saya menghasilkan adsense seperti yang dicita-citakan ternyata butuh perjalanan yang panjang. Tapi bismillah, semoga keinginan saya menyiapkan pendidikan anak kelak melalui passive income bisa tercapai, aamiin.

Karena impian masa depan tersebut, saya berpikir mulai belajar berinvestasi, salah satunya dengan mencoba investasi jangka pendek. Saat berdiskusi soal keuangan, beberapa teman menyarankan untuk berinvestasi di crypto atau saham.

 Sayangnya saya belum siap mental untuk merugi. Karena mau nggak mau, kita mesti siap ketika nilai mata uang turun dan harga saham anjlok. Meski demikian, saya tetap berusaha terus meningkatkan pemahaman tentang cara berinverstasi yang aman sambil belajar mengatur keuangan.

Ungkapan "Jangan menaruh telur dalam keranjang yang sama" memang benar adanya. Awalnya saya sempat ingin menginvestasikan simpanan saya dalam tabungan emas, lantas saya berpikir ulang karena harga emas kerap naik turun. Saking ingin paham soal investasi inilah, saya mengikuti akun beberapa financial planner dan belajar soal literasi keuangan melalui berbagai platform belajar.

Memilih tabungan berjangka jadi satu pilihan yang menurut saya kecil resikonya. Meski nilai mata uang turun, pilihan berinvestasi melalui tabungan banyak dipilih karena aman. Deposito adalah salah satu produk keuangan berupa simpanan dalam jangka waktu tertentu, tenornya mulai dari 1 hingga 24 bulan dan dapat diperpanjang sesuai kesepakatan dengan pihak bank. Dengan pilihan tenor tersebut, kita bisa memastikan dana yang kita simpan akan aman dalam jangka waktu tertentu yang telah disepakati.

Kelebihan Menabung Deposito

Memiliki deposito berjangka banyak manfaatnya, mengapa?

1. Simpanan lebih aman

Menyimpan uang di dompet, lemari, atau ATM bukan hal yang aman menurut saya. Karena rawan tercampur dengan uang belanja dan terpakai untuk hal konsumtif. Salah satu alasan kenapa menyimpan uang dalam tabungan berjangka adalah karena uang tidak bisa diambil sebelum jatuh tempo sehingga tujuan finansial lebih mudah terwujud dengan sistem tabungan ini. Itung-itung siapin dana sekolah per dua tahun lumayan kan? Bisa diperpanjang lagi

2. Bisa digunakan sebagai agunan

Seringkali sertifikat deposito digunakan sebagai jaminan untuk mengajukan kredit, misal untuk pembelian alat elektronik atau kendaraan.

3. Minim Resiko

Dibanding produk investasi yang lain, produk simpanan deposito memiliki resiko kerugian yang lebih rendah daripada saham atau crypto misalnya.

4. Imbal Yang Tinggi

Deposito memiliki tingkat pengembalian yang lebih tinggi dibanding produk tabungan lainnya

Karena benefit  ini, sayapun kenalan dengan Deposito BPR Komunal, salah satu platform produk keuangan, kerjasama antara Komunal dan BPR seluruh Indonesia. 

Web Deposito BPR Komunal
web DepositoBPR

Mengenal Deposito BPR Komunal

Pandemi telah mendorong banyak perubahan, terbukti belanja secara online dan transaksi keuangan secara digital meningkat pesat . Dalam catatan OJK, penggunaan aplikasi digital dalam bertransaksi ini meningkat hampir 38 %. Sejalan dengan hal tersebut, BPR berinovasi untuk menjangkau dan terhubung dengan lebih banyak nasabahnya sehingga bisa ikut membantu pemerintah dalam mempercepat pemulihan ekonomi Indonesia. 

Sama seperti Koperasi, BPR sebagai penghimpun dana masyarakat yang produknya berupa simpanan, deposito berjangka dan kredit kepada masyarakat khususnya UMKM namun dilarang menjalankan produk valas, giro maupun asuransi. Tahun ini, BPR bekerja sama dengan Komunal meliris produknya yang bernama Deposito BPR Komunal. Deposito BPR Komunal ini merupakan salah satu platform penghubung para deposan (para investor deposito) dalam menyalurkan investasinya (funding) dengan masyarakat yang membutuhkan pinjaman dana (lending)

Deposito BPR komunal
Deposito Komunal BPR bisa diakses melalui web depositobpr.id

Komunal sendiri merupakan salah satu perusahaan fintech yang telah bekerja sama dengan lebih dari 1500 BPR seluruh Indonesia. Saat ini sudah ada sekitar 60 produk deposito dari BPR Seluruh Indonesia yang dapat teman-teman pilih. Visi Komunal adalah untuk mempercepat pemulihan ekonomi setelah pandemi sekaligus menghubungkan banyak UMKM yang membutuhkan dana dengan pemilik dana dalam bentuk deposito.

Nah, bagi teman-teman yang juga ingin berinvestasi, Deposito BPR Komunal memberikan solusi kemudahan investasi melalui platform P2P Lending yang dapat diakses di komunal.id .

Mengapa Memilih Deposito BPR Komunal?

Ada beberapa alasan yang meyakinkan saya berinvestasi melalui tabungan berjangka di BPR Komunal.

Terpercaya

Deposito BPR Aman karena produk keuangan ini telah dijamin LPS ( Lembaga Penjaminan Simpanan) dan diawasi langsung OJK (Otoritas Jasa Keuangan).  Selain itu, Deposito BPR komunal juga telah bekerjasama dengan beberapa platform seperti privy.id dan Xendit untuk menjaga keamanan bertransaksi.

Oiya, saking ingin berinvestasi di BPR Komunal ini, saya sampai mengecek kelegalannya di OJK. Cara mudah mengecek suatu pinjol atau fintech apakah ilegal atau resmi adalah melalui website OJK di nomor 081157157157 dengan mengetikkan langsung nama fintech tersebut.

Deposito BPR aman
Selain melalui whatsapp seperti ini, teman-teman juga bisa cek website OJK atau via cekfintech.id

Mudah

Calon deposan tidak perlu datang ke kantor BPR dan hanya perlu mendaftarkan diri melalui websitenya.

Suku Bunga Kompetitif

Suku bunga yang ditawarkan lebih tinggi dari bank umum, yaitu hingga 6%  dengan penjaminan dari LPS maksimal 2 milyar.

Cashless

Pengajuan dan pengembalian dana dilakukan secara transfer melalui payment gateway, sehingga dana yang disalurkan ke Deposito BPR Aman terhindar dari kecurangan oleh pihak tertentu.

Bisa Diperpanjang

Dengan ARO (Automatic Roll Over) Deposan bisa memperpanjang simpanan berjangka sesuai tenor yang didaftarkan. Misal diperpanjang sesuai tenor 2 bulan ke depan.

Cara Menjadi Deposan

Awalnya saya merasa kalau proses pendaftaran akan sulit, mengingat BPR tempat kita menyimpan dana tidak hanya berada di kota kita namun di seluruh Indonesia dan saya memang berencana memilih tenor sekitar 2 bulan saja . Namun ketika mulai mendaftar, ternyata prosesnya mudah.

  • Login web depositobpr 
  • Daftarkan diri sebagai deposan
  • Isi data diri lengkap, NIK, dan alamat domisili saat ini
  • Klik tidak pada privyID dan simpan
  • Buat ID dan password melalui email yang dikirim privyID 
  • Tandatangani dokumen 
  • Masukkan OTP dan lakukan verifikasi melalui email
  • Login akun DepositoBPR
  • Pilih produk dan tenor, terapkan
  • Tunggu 2x24 jam 
  • Lakukan pembayaran melalui setelah menerima email dari Xendit
  • Jika sudah transfer dan deposito aktif, deposan akan menerima giro yang dikirim melalui pos
  • Konfirmasi bilyet jika telah sampai
bilyet deposito bpr
bilyet tabungan yang dikirim ke rumah

Nah terus kalau sudah jatuh tempo, apa yang harus deposan lakukan ? Setelah tenor habis, kirimkan kembali bilyet jika telah jatuh tempo untuk menerima pencairan dana. Setelah bilyet sampai, dana akan dicairkan melalui bank yang telah kita daftarkan sebelumnya.

Komunal Deposito BPR BrrBr! Hadiah

Di bulan Desember ini, Deposito Komunal BPR mengadakan promo menarik.  Bagi Deposan yang membuka rekening di BPR Komunal selama bulan Desember ini akan mendapatkan cashback saldo 100 ribu rupiah dengan memasukkan kode promo RINTIKHADIAH yang akan dikirimkan langsung melalui akun DANA teman-teman. Kode Promo ini berlaku hanya berlaku untuk deposan baru yang mendaftar tabungan berjangka minimal 1 juta rupiah.
 Oiya, untuk mendapatkan promo menarik lainnya jangan lupa gunakan kode referalku PK2005

Ada beragam produk tabungan berjangka yang bisa teman-teman pilih, mulai dari tenor 1 bulan hingga 12  bulan dengan minimal pembukaan tabungan mulai dari sejuta.

Nah, itu dia pengalamanku mendaftar dan ikut berinvestasi dengan Deposito BPR Komunal, semoga informasi di atas bermanfaat ya teman-teman. Yuk dukung pemulihan ekonomi pemerintah melalui tabungan berjangka ini. 
Next Post Previous Post
50 Comments
  • Farida Asadi
    Farida Asadi 3 Januari 2022 pukul 15.27

    Beberapa orang di kampungku menabung deposito karena banyak keuntungannya. Aku juga berharap bisa dapat banyak rejeki dari ngeblog dan pengen banget bisa gajian tiap bulan dari Google Adsense.

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.21

      Karena emang investasi paling minim resiko ya mbak..saya ikut aminkan doanya mbaa

  • Moch. Ferry Dwi Cahyono
    Moch. Ferry Dwi Cahyono 4 Januari 2022 pukul 13.40

    Investasi di BPR Komunal menjadi salah satu pilihan konsumen menentukan lembaga keuangan

  • Dennise Sihombing
    Dennise Sihombing 4 Januari 2022 pukul 15.54

    Nah ini baru mantap dengan berbagai keuntungan yang diberikan dengan membuka deposito BPR komunal sudah terdaftar di OJK.Kadang memang kita harus berhati-hati kak banyak memberikan keuntungan ternyata ilegal.Sukses BPR komunal

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.23

      Aamiin..benar kak, Alhamdulillah BPR Komunal udah diawasi ketat OJK plus dijamin LPS

  • Haryadi Yansyah
    Haryadi Yansyah 4 Januari 2022 pukul 15.58

    Salah satu kanal investasi yang menarik lainnya dari BPR Komunual. Suka dengan apa yang mereka tawaran dan yang paling penting harus trustable ya mbak. Apik!

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.24

      Benar mas, kepercayaan itu utama banget kalau untuk investasi

  • Marantina
    Marantina 4 Januari 2022 pukul 17.01

    Deposito memang jadi pilihan investasi yang cenderung sangat aman ya, mbak. Aku biasanya simpan deposito di bank tempat aku nabung tapi suku bunga yang ditawarkan BPR Komunal ini menggiurkan juga :))))

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.25

      Benar mba, dan kita bisa memilih berapa dana yg akan didepositokan beserta jangka waktunya

  • Yuni Bint Saniro
    Yuni Bint Saniro 4 Januari 2022 pukul 20.16

    Menarik. Saya juga sudah menjadi deposan di deposito BPR Komunal lho, Kak. Benar-benar mudah saat mendaftar. Pun jumlah minimal menjadi deposan juga nggak terlalu memberatkan. Masih bisalah untuk kalanganku yang nggak banyak-banyak banget dana nganggurnya. Hehehehe

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.26

      Benar mba, dan minim resiko sehingga gak deg-degan saat investasi

  • Tian Lustiana
    Tian Lustiana 4 Januari 2022 pukul 22.12

    Solusi buat yang ingin nyobain deposito pemula ya, mudah dan banyak keuntungannya.

  • Shyntako
    Shyntako 4 Januari 2022 pukul 22.17

    sangat memudahkan sekali yaaa bagi yang mau investasi deposito, terutama kaya saya yang males datang ke bank males antrenya plus males urus administrasi ina inu, kalo deposito bpr komunal praktis cuma via hape

  • Maria G Soemitro
    Maria G Soemitro 5 Januari 2022 pukul 02.41

    Deposito BPR Komunal, cocok banget dengan kita ya?

    termasuk low risk low return, sesuai dengan karakter mayoritas perempuan yang butuh investasi yang nyaman, gak tinggi risikonya

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.27

      Benar mba, yg jelas udah ada standar jaminan dan legalitas nya

  • rizhaa
    rizhaa 5 Januari 2022 pukul 08.40

    saat ini aku juga kepikiran untuk deposito, tapi masih maju mundur sih ka, auto save nomor OJK nya dulu. thankyou ka.

  • Nanik nara
    Nanik nara 5 Januari 2022 pukul 09.43

    saya baru tahu kalau sertifikat deposito bisa dijadikan jaminan peminjaman. Jadi selain buat tabungan/investasi, ternyata ada manfaat lainnya juga ya.

    Menarik juga promo membuka deposito di BPR komunal, sayang udah lewat dari bulan Desember. Kalau januari ini ada promo juga kah mbak?

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.28

      Untuk lebih lengkapnya cek langsung ke websitenya aja mba

  • Okti Li
    Okti Li 5 Januari 2022 pukul 11.34

    Kalau sudah ada jaminan dari OJK pastinya kita merasa aman untuk melakukan simpanan deposito di BPR Komunal ini. Jadi kepengen punya investasinya juga nih di BPR. Prosesnya mengacu pada pengalaman Mbak cukup mudah itu ya

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.29

      Benar mba, Alhamdulillah prosesnya mudah

  • DokterTaura
    DokterTaura 5 Januari 2022 pukul 12.32

    Deposito adalah salah satu alternative investasi yang aman, terpercaya dan cukup fleksibel.
    Deposito di BPR Komunal bisa dijadikan pilihan nih...
    Makasih ya kak...

  • Aisyah Dian
    Aisyah Dian 5 Januari 2022 pukul 13.58

    Mbak aku tertarik nih memang ya deposito ini menjadi pilihan investasi yang cenderung sangat aman ya. Low risk banget ya mbak

    • Priyani Kurniasari
      Priyani Kurniasari 11 Januari 2022 pukul 23.29

      Iya mba, Alhamdulillah perusahaannya ada legalitas plus dijamin LPS juga

  • Fenni Bungsu
    Fenni Bungsu 5 Januari 2022 pukul 14.31

    Punya deposito jadi jalan tepat memang untuk memiliki tabungan masa depan. Karena gak bakal sering² dicolek buat dibelanjakan hehe

  • Prima Santi
    Prima Santi 5 Januari 2022 pukul 15.06

    Wah ada info investasi lagi yang menggoda, deposito selalu menjadi pilihan sejak dulu meski model sejenis sudah banyak ya bu, apa ini hanya tersedia secara terbatas?

  • Mutia Ramadhani
    Mutia Ramadhani 5 Januari 2022 pukul 15.22

    Saya banyaknya tahu platform investasi online bank-bank swasta dan negara. Jarang banget bank daerah ikutan, kecuali Bank Jabar dan Bank DKI. Keren ini BPR Komunal. Yang punya Surabaya kah ini mba?

  • Keke Naima
    Keke Naima 5 Januari 2022 pukul 15.54

    Saya pun sedang berusaha menyimpan uang tidak dalam satu keranjang. Jadi mempertimbangkan juga buka deposito di BPR Komunal. Apalagi promonya menarik

  • Irawati Hamid
    Irawati Hamid 5 Januari 2022 pukul 16.09

    Kalo ada uang berlebih dalam jumlah besar, saya lebih memilih untuk deposito dibanding menabungnya, Mba. Alasannya sih karena bunganya lebih besar dari pada tabungan biasa, hehehe

  • Ratna Kirana
    Ratna Kirana 5 Januari 2022 pukul 16.16

    Menarik banget ini program deposito BPR komunal, boleh juga ya mencoba investasi lewat sini, pastinya aman.

  • Dian Restu Agustina
    Dian Restu Agustina 5 Januari 2022 pukul 16.56

    Setuju, biarkan uang bekerja untuk kita bukan kita bekerja untuk uang dengan minim resiko pastinya. Di antaranya dengan membuka depsoito di BPR Komunal yang mudah caranya pun banyak keuntungannya

  • Ade anita
    Ade anita 5 Januari 2022 pukul 17.49

    Oo aku baru tahu bahwa sertifikat deposito bisa dijadiin jaminan... berarti posisinya sama kayak SK pengangkatan pegawai ya, yg juga bisa dijadiin jaminan

  • Annisa Tang
    Annisa Tang 5 Januari 2022 pukul 18.25

    Memang kalau memilih lembaga keuangan harus yang sudah ada label OJK ya agar kedua belah pihak sama-sama aman dan nyaman.

  • Keke Naima
    Keke Naima 5 Januari 2022 pukul 20.33

    Saya termasuk yang suka berinvestasi dengan minim risiko. Kurang cocok kalau risikonya tinggi. Bawaannya deg-degan terus. Jadi deposito BPR Komunal ini sepertinya bakal cocok ma saya

  • diane
    diane 5 Januari 2022 pukul 20.58

    Keren juga ya buka deposito komunal secara online gini..cara mudah menabung/investasi..ternyata gak harus duit puluhan juta ya...bisa mulai 1 jutaan dulu..

  • Allaely Hardhiani
    Allaely Hardhiani 6 Januari 2022 pukul 07.36

    investasi deposito cocok nih buat yg nggak mo ambil risiko tinggi dlm investasi. Aku jg investasi di deposito, lbh aman dan stabil, ga dag dig dug kayak inves saham.

  • lrdailyroutine
    lrdailyroutine 6 Januari 2022 pukul 10.45

    produk tabungan di deposito komunal BPR Brrb berjangka lengkap krn bsa, mulai dari tenor 1 bulan hingga 12 bulan dengan minimal pembukaan tabungan mulai dari sejuta. sangat amat membantu dan memudahkan ya mba.

  • sumiyati sapriasih
    sumiyati sapriasih 7 Januari 2022 pukul 15.37

    investasi deposito komunal BPR sangat membantu dan memudahkan kita sebagai nasabah karena bisa dimulai dengan angka 1 juta sudah bisa nabung

  • Irra Octaviany
    Irra Octaviany 7 Januari 2022 pukul 22.20

    Deposito merupakan investasi yang cocok untuk mereka yang tidak mau mengambil resiko tinggi. Jangka waktu depositonya juga mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan dengan minimal pembukaan mulai dari satu juta.

  • ruziana
    ruziana 8 Januari 2022 pukul 10.58

    sekarang ini sangat banyak kemudahan daam berinvestaisi ya
    dengan layanan digital semua bisa dilakukan via smartphone
    saya jadi tertarik nih untuk investasi di BPR komunal

  • Rach Alida Bahaweres
    Rach Alida Bahaweres 8 Januari 2022 pukul 13.06

    Deposito berjangka yang aman untuk investasi pastinya jadi pilihan ya mba. Apalagi cara daftar sebagai deposan juga mudah sekali

  • Diah Alsa
    Diah Alsa 10 Januari 2022 pukul 13.23

    pas banget nih, saya emang lagi nyisihin duit ini, sengaja buat disimpan biaya masuk SD nanti buat si nomor Dua, bisa nih dijadikan tabungan deposito di BPR Komunal aja ya, apalagi bunganya lebih tinggi ya daripada tabungan biasa :)

  • Melia
    Melia 10 Januari 2022 pukul 16.02

    Nah bener banget nih. Investasi yang risikonya paling minim ya deposito. Cocok banget buat kita yang masih awam dan nggak ada waktu untuk belajar investasi yang risikonya lebih besar. Tinggal duduk manis aja udah kalau deposito mah

  • Qoty Intan Zulnida
    Qoty Intan Zulnida 11 Januari 2022 pukul 06.27

    Iya juga ya, deposito ini salah satu bagian dari investasi. Boleh juga nih deposito di BPR Komunal. Soalnya bisa mulai dari nominal yang lebih terjangkau, gak harus nominal besar

  • nabilla - bundabiya.com
    nabilla - bundabiya.com 11 Januari 2022 pukul 23.55

    pertama yang aku lihat itu keamanannya ya mba. bahaya banget kalau misalnya belum dapat izin OJK.. terus selanjutnya ya lihat juga apa tujuan kita pas mau invest

  • Ainhy
    Ainhy 12 Januari 2022 pukul 00.04

    Mendengar dan membaca artikel terkait investasi deposito BPR komunal banyak memenuhi komentar positif kak, belum lagi investasi ini minim dgn resiko.

  • Nurhilmiyah
    Nurhilmiyah 12 Januari 2022 pukul 22.10

    Seneng banget deh kl berinvestasi di BPR Komunal, trusted, dan imbal hasilnya tinggi pula ya,, jadi bisa cuan dong di masa yang akan datang ya. Makasih informasinya ya Mom ^^

  • Ririn Wandes Melalak Cantik
    Ririn Wandes Melalak Cantik 13 Januari 2022 pukul 11.30

    Era digital ini semakin mudah untuk berinvestasi ya tetapi tetep harus waspada tentunya sih. Memilih yang imbal hasil gede memang asik tetapi resikonya pun diperhatikan juga. Sepertinya saya ingin coba melihat dan nantinya berinvestasi di deposito BPR Komunal nih.

  • Ruziana
    Ruziana 13 Januari 2022 pukul 14.28

    BPR komunal sudah terdaftar di OJK
    itu penting banget sebelum memilih tempat investasi
    dengan segala kemudahan yang diberikan semoga bisa makin menarik nasabah untuk berinvestasi di sana

  • sylvianayy
    sylvianayy 14 Januari 2022 pukul 13.09

    note dulu deh, bisa jadi bahan pertmbangan nih kalu mau nabung praktis dan banyak untungnya

  • Ria Nugros
    Ria Nugros 17 Januari 2022 pukul 04.26

    Saya juga kepikiran pengen coba investasi deposito. Di BPR ini berarti recommended ya

Add Comment
comment url