Big Why Punya Domain Blog Lebih Dari Satu

Big Why domain blog banyak

Kenapa sih, kita kudu punya blog lebih dari satu? Big Why? Beberapa tahun lalu, alasanku membuat blog adalah untuk berjualan dan suka-suka menggali kemampuan mengatur template blog dan posting artikel. Kala itu saya lagi getol-getolnya belajar ilmu marketing dan belajar berjualan baik secara online maupun offline. Belum banyak yang saya ketahui bahwa ada banyak keuntungan yang ternyata bisa diperoleh dari hasil ngeblog ini. Tulisan tersebut berjudul This first time in my own blog, tujuan penting saya menulis blog yang sempat saya ikutkan challenge 30 hari menulisnya Blogger perempuan kala itu.

Tetapi kemudian di tahun 2018, setelah menikah dan memiliki anak kemudian saya putuskan fokus ngeblog setelah mengikuti kelas matrikulasi Ibu Profesional dimana saya bertemu beragam profesi unik. Duh, terbukti bahwa saya ini tergolong kurang dolan yah alias kurang jauh dan luas pergaulannya.

Kemana saja saya kala itu? Lebih disibukkan urusan domestik yang tak kunjung usai dan terlalu fokus kegiatan komunitas yang tiada ujungnya meski pada akhirnya saya harus berterima kasih untuk masa itu. Oiya,ketika pandemi kemarin saya juga menuliskan Manfaat blog, bukan sekedar curhatan emak. Meski sekarang juga masih butuh belajar banyak sih

Di minggu terakhir februari kemarin saya berkesempatan mengikuti kelasnya Teh Ani Berta, founder ISB (Indonesian Social Blogpreneur) dengan tema Blog Lebih Dari Satu Pentingkah? Banyak insight yang saya dapatkan dari materi ini dan semakin paham alasan kenapa seorang blogger baiknya memiliki domain blog lebih dari satu, yaitu

1. Branding

Seperti yang saya ungkap dalam tulisan saya yang berjudul Blogger tak cuma bisa menulis, perlunya kemampuan branding disitu saya ungkap bagaimana meningkatkan skill menulis selain dari banyak membaca.  Branding merupakan kegiatan menjadikan personal, merk, logo, atau perusahaan dikenal luas sesuai dengan ciri khas yang ditonjolkan. Kalau di dunia blogger kita akan mengenal seperti mba Annisa Steviani ( ngeblog di www.annisast.com  dan teman-teman bisa memfollow juga di akun IG @annisast) yang dahulu lebih dikenal sebagai blogger parenting tetapi saat ini lebih populer di bidang finansial. Mbak Annisa Steviani ini sering didapuk sebagai narasumber baik secara online maupun offline dan bahkan kini memegang rubrik  obrolan finansial di  telegram teman kumparan.

Untuk membranding diri, teman-teman bloger bisa memulai dengan

  • Membuat domain gratisan dari blospot atau wordpress
  • Membuat akun dan menulis di kumparan, kompasiana, detik.travel, hipwee, bisnismuda, clozette, theshonet, The Asianparent tergantung apa yang ingin teman-teman tonjolkan. Misal, kalau teman-teman ingin dikenal sebagai travel blogger, bisa banget memulai tulisan di detik.travel atau menulis dengan tema yang sama di banyak platform.
  • Menulis di domain TLD (Top Level Domain) selain blog utama yang kalian punya

2. Menampung Kapasitas Artikel

Nah, kalau teman-teman punya banyak minat dan kemampuan menulis. Memiliki blog lebih dari satu ini salah satu keuntungannya adalah menampung artikel sesuai niche atau topiknya. Seperti yang dilakukan mba Ani Berta yang menulis bertema lifestyle di blognya www.aniberta.com dan bertema woman empowerement di www.femaledigest.com

3. Monetize

Buatku, big why alias alasan terkuat kita punya blog lebih dari satu adalah soal monetasi. Blog yang SEO friendly dan memiliki bobot tulisan yang baik akan mampu mendatangkan keuntungan berwujud job. Ada beberapa cara seorang blogger mendatangkan cuan antara lain

  • Adsense
monetise blog adsense


Jika blog kita sudah punyak banyak konten dan pengunjung tiap harinya, tak ada salahnya mendatangkan uang dari cara ini. Teman-teman sebelumnya bisa mendaftarkan blognya terlebih dahulu ke google dan pasang template blog yang ramah dipasang iklan dari Adsense seperti blog dengan template AMP

  • Afiliasi

Hampir sama dengan Google Adsense, teman-teman juga bisa memasang iklan dalam bentuk banner atau link dalam postingan yang dikenal sebagai Afiliasi. Biasanya link afiliasi ini akan mengarahkan pengunjung pada toko atau perusahaan yang dituju seperti Lazada, shopee, Blibli dan bahkan penyedia hosting seperti niagahoster. Bentuk kerjasamanya adalah saat ada pengunjung yang berhasil melakukan transaksi pembelian dari link afiliasi yang kita bagikan, maka ada persentase keuntungan yang kita dapat dari transaksi tersebut sesuai besaran yang disepakati.

  • Paid partnership

Paid partnership adalah kerjasama berbayar antara pihak brand dengan kita sebagai bloger dalam bentuk postingan artikel keikutsertaan menghadiri suatu event, liputan atau lomba blog. Tawaran ini bisa teman-teman dapatkan ketika aktif membagikan postingan blog di media sosial.

  • Lomba Blog

Mengikuti lomba blog ternyata memberi manfaat tak sekedar branding, mendatangkan trafik tetapi juga mendatangkan penghasilan yang nilainya cukup besar. Ada tiga jenis kategori lomba blog yang biasanya diadakan yaitu

  • Lomba SEO , biasa dinilai dari segi peringkat di mesin pencari. Ketika kita menulis sesuai kaidah SEO kemudian dioptimasi, maka bisa banget postingan artikel kita menduduki peringkat halaman pertama google. Hadiah dari lomba SEOpun tak tanggung-tanggung besarnya bisa hingga puluhan juta tergantung perusahaan yang mengadakan lomba.
  • Lomba Semi SEO. Dalam lomba semi SEO ini biasanya kategori penilaiannya berdasarkan peringkat di mesin pencari dan dari konten tulisan. 
  • Lomba Konten . Dari judulnya teman-teman sudah bisa menebak kan? Penilaian yang biasa diambil dari lomba blog ini adalah dari tulisan yang menarik dan sesuai harapan pihak penyelenggara, kesesuaian dengan PUEBI, serta dukungan infografis baik dalam bentuk foto maupun animasi. Tak jarang bagi pengguna wordpress memanfaatkan divi atau elementor yang membuat tampilan postingan seperti slide yang menambah daya tarik postingan.

  • Content Placement

Setiap website membutuhkan baclink untuk menaikkan kepercayaan di mesin pencari yang lebih dikenal dengan sebutan Domain Authority (DA). Ketika suatu website dipercaya mesin pencari, akan mudah bagi website tersebut muncul di page one (halaman pertama) pencarian di google. 

Agar website memiliki DA/PA (Domain Authority/ Page Authority) yang baik sekaligus mendapat kunjungan/trafik, perusahaan atau pemilik website bisa memerlukan bantuan backlink ini dari blogger. Biasanya tugas kita sebagai blogger hanya sekedar memposting tulisan yang mengandung link menuju website yang dituju sekaligus melakukan optimasi SEO agar postingan bisa mendapat rangking di pencarian.

Itulah big why, kenapa seorang blogger baiknya memiliki lebih dari satu blog. Teman-teman ada yang menyanggah atau sependapat dengan artikel diatas? Tinggalkan komentar yuk


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url