Mengenal Tipe Kepribadian Agar Kamu Unggul

Percaya nggak kalau masih banyak remaja dan orang dewasa yang belum mengenali kepribadian diri dan bakatnya sehingga kesulitan memilih jurusan, profesi atau pekerjaan impian?

tipe kepribadian
4 karakter kartun ini mewakili 4 tipe kepribadian, Mr Crab yang koleris, Sponge Bob yang ceria, Patrick yang plegmatis dan Squidward, sad boy yang melankolik

Dilansir dari detik.com, sebanyak 87 % mahasiswa Indonesia salah memilih jurusan ketika kuliah. Beberapa alasannya karena dorongan orangtua, mengikuti teman, tergiur tawaran beasiswa dan terlalu banyak saran yang diterima. Jujurly, akupun pernah mengalami hal ini ketika memilih jurusan kuliah. Saat akan mendaftar SPMB (kalau sekarang dikenal dengan istilah SBMPTN), aku bingung menentukan jurusan yang akan aku pilih.

Waktu memilih jurusan tersebut aku hanya mempertimbangkan passing grade dan tempat kuliah yang direstui ortu. Dulu banget, aku bercita-cita masuk Desain Komunikasi Visualnya UGM, ada sih di ITB tapi gak kepikiran ke ITB terkait SPP dan biaya hidup yang tinggi di Bandung. Tapi, harapanku masuk jurusan tersebut tidak direstui orangtua. Padahal aku suka gambar, belajar desain dan hal-hal yang berhubungan dengan marketing. 

But, it's Ok. Aku akhirnya pilih jurusan IPC dimana ada 3 pilihan penjurusan yang dapat aku pilih ketika ujian masuk perguruan tinggi, antara lain jurusan Perencanaan Tata Kota Undip, Ekonomi UNS dan Fisika UNS. Haha, pilihan jurusannya satu sama lain enggak ada yang nyambung dan ini bukan untuk ditiru karena memang bukan pilihan yang baik ya teman-teman. Saran saya kalau kalian, teman atau saudara memilih penjurusan maka pilihlah salah satu saja, IPA atau IPS karena akan memudahkan fokus untuk belajar.

Mungkin karena belajarku yang kurang maksimal atau memang passing grade yang aku pilih terlalu tinggi, akhirnya aku justru diterima di pilihan ketiga, MIPA Fisika UNS. Antara senang dan sedih, aku ingin mundur karena pilihan ketigaku ini bukanlah harapanku tapi aku senang karena namaku ada dalam daftar ribuan nama siswa yang diterima Universitas Negeri. Btw, untuk masuk Universitas Negeri kita bersaing dengan ribuan calon mahasiswa dari seluruh Indonesia. 

Rasa-rasanya apa yang aku pilih bukan jurusan yang sesuai dengan bakat terbesarku. Memang benar sih, aku pernah menjadi wakil sekolah dalam Olimpiade Fisika SMA Tingkat Kota Salatiga dan peserta cadangan dalam Ollimpiade Fisika Tingkat Jawa Tengah, tapi kok rasanya berat, karena aku nggak tahu profesi seperti apa yang nantinya akan bisa aku raih melalui jurusan ini dan lagi meskipun aku bisa tapi aku tidak suka. Sebenarnya pikiran ini salah sih, semua jurusan itu bisa kok bekerja di bidang apapun tapi ada harapan keahlian yang kita dapatkan di Universitas bakal jadi profesi kita. Ah, aku jadi ingat kuadran minat bakat (kuadran aktivitas) dalam Pandu 45 yang disusun oleh Bu Septi Peni W dan Pak Dodik Mariyanto. Seperti ini bentuk kuadran aktivitas itu

kuadran aktivitas
Kuadran aktivitas ini akan membantu teman-teman membedakan mana yang bisa menjadi keunggulan atau kekuatan, mana yang sekedar hobi, kompetensi maupun hal yang sia-sia
Sumber : Pandu 45

Akhirnya aku memutuskan mengambil jurusan Fisika ini dengan penuh pertimbangan, toh akhirnya aku bisa tetap mengembangkan skillku. Benar saja, minat dan bakat yang aku miliki membawaku untuk mempelajari desain secara mendalam melalui belajar otodidak.

Ternyata minat dan bakat yang aku tekuni justru jadi keunggulan dan kekuatan yang mengantarkanku memperoleh dan mengerjakan pekerjaan terkait desain. Seringkali dipercaya organisasi atau kantor untuk mendesain pamflet, flyer, company profile dan logo. Aku juga mengikuti kontes desain di situs penyedia pekerjaan desain, Sribu.com meski hingga saat ini statusku masih newbie karena akhirnya jarang update. Tapi yang pasti, minat dan bakat serta kepribadianku yang introvert dan melankolis-koleris ini membawaku hingga menjadi seorang blogger dan minat bakatku ternyata bisa jadi cuan.

quote steve jobs
Steve Jobs, sang koleris bilang "Love what you do"

Ada plus dan minus dari tipe kepribadian ini, aku jadi unggul di bidang tertentu dan tidak keren di bidang lain. Seseorang akan mudah memetakan karir dan minat bakatnya dengan mengetahui dan menyadari tipe kepribadian yang dimilikinya.

Mengenal Tipe Kepribadian

Florence Littauer, penulis buku Personality plus membagi 4 jenis kepribadian, antara lain

1. Koleris

Seorang yang memiliki kepribadian koleris akan cenderung menjadi pemimpin. Pekerjaan yang cocok untuk seorang koleris antara lain CEO, owner bisnis, pengacara, hakim, pemimpin organisasi, politikus dan pekerjaan tehnik.

Kalau teman-teman suka menonton Spongbob Squarepant, karakter koleris ini digambarkan sama seperti Mr. Crab yang ambisius soal uang, penuh semangat, dominan, karismatik, namun sayangnya kelemahannya adalah emosional, mudah tersinggung, dan kompetitif

2. Sanguinis

Sanguinis dikenal sebagai si populer dan pencinta pesta. Orang dengan kepribadian sanguinis cenderung ramah, mudah akrab dengan orang, ceria dan tidak mudah tersinggung pada komentar kritis, seperti karakter Sponge Bob. Pekerjaan yang cocok untuk si sanguinis adalah yang berhubungan dengan orang banyak seperti marketing, humas, penjualan, customer service. Kelemahan sanguinis adalah seringkali kurang telaten dalam hal detail. Pekerjaan seperti admin, akuntan, inventory merupakan pekerjaan yang tidak cocok untuk sanguinis.

3. Plegmatis

Banyak yang bilang kalau plegmatis itu karakter orang bijak karena sifat-sifat yang dimiliki plegmatis adalah tenang, sabar, bijaksana, teguh, pembuat keputusan dan produktif. Pekerjaan yang cocok untuk plegmatis antara lain guru, ustadz, psikolog, perawat, pekerja sosial dan relawan. Sayang di film SpongBob Patrick lebih kelihatan konyolnya ketimbang bijaksana, hehehe

4. Melankolis

Melankolik merupakan tipe penyendiri, bijaksana, cenderung perfeksionis, rajin dan pemikir analitik. Pekerjaan yang cocok untuk seseorang berkepribadian melankolik adalah seniman, akuntan, administrasi, PPIC, pekerja sosial, dan peneliti. Kelemahan orang dengan karakter melankolik adalah gampang tersinggung dan baper, mewakili karakter squidward bukan?

Nah karena karakterku merupakan perpaduan antara mr Crab dan squidward alias melankolik dan koleris, kurasa menjadi penulis/blogger dan menekuni desain adalah salah satu keunggulan yang aku miliki. Meski pekerjaanku sebagai pengajar freelance tetap aku jalani, namun pekerjaan ini bukanlah pekerjaan yang aku bahagia dan berbinar ketika melakukannya.

Bagi kalian yang ingin meniti karir atau yang masih belum bahagia dengan pekerjaan yang teman-teman tekuni, mungkin hal tersebut bukanlah minat bakat kalian. Minat dan bakat adalah suatu hal yang jika dikerjakan akan membuat kalian rela menghabiskan waktu berjam-jam, bahagia dan membuat kalian makin produktif. Aku rasa ketika lebih mengenal diri dan karakter yang kita miliki, kita jadi eggak insecure lagi dan self love kita makin baik.

Nah, itu dia penjelasan singkat tentang tipe kepribadian, semoga dapat membantu menentukan karir apa yang cocok untuk teman-teman ya sehingga bisa menjadi kekuatan terbesar kalian.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url