Sundance Film Festival : Asia 2021 Resmi Digelar

Tanggal 17 Mei 2021 kemarin, Sundance Film Festival : Asia mengumumkan dibukanya kompetisi film pendek. Ini saat yang tepat untuk menguji kemampuan kalian, para sineas berbakat di ajang kompetisi perfilman sekaligus dikenal secara global!

Sundance-film-festival

Sebagai penggemar cinema dan movie, menikmati film bukan sekedar mengikuti alur cerita yang ditampilkan dalam setiap adegannya. Terkadang, bagian-bagian seperti angle pengambilan gambar, chemistry bonding antar pemain, audio, story telling yang ada di dalamnya sekaligus pesan yang disampaikan film tersebut menjadi daya tarik tersendiri. Apalagi jika idenya orisinil, unik dan menampilkan sesuatu yang beda alias anti-mainstream sehingga meninggalkan kesan mendalam.

Tak heran jika film-film besutan filmmaker seperti Garin Nugroho dan Joko Anwar sering menerima predikat film terbaik di kancah Internasional. Padahal, tak semua film mereka ini diliris di bioskop bahkan terkadang dana yang dikeluarkan sangat minim, tetapi mampu menghasilkan karya yang diakui dunia. Ada banyak sineas berbakat Indonesia yang namanya lebih mengglobal setelah mengikuti  berbagai parade film ini. 

Saya jadi teringat jaman masih sering menyewa film di rental. Waktu itu, saya sering penasaran sama sampul CD yang berlabel predikat Sundance Film Festival, Cannes Film Festival, Busan, Toronto Film Festival maupun kontes global serupa . Darimana predikat tersebut muncul? Yang saya yakini, biasanya film yang mendapat privilege semacam ini pastilah film bagus dan berkualitas.

Ditambah spoiler megahnya acara Cannes  film  festival dalam cuplikan film Mr Bean's Holiday yang pernah saya tonton dan beberapa tayangan televisi yang mengabarkan berita serupa. Menang atau minimal tembus sebagai nominee Sundance Film Festival itu suatu kebanggaan tersendiri.

Sundance Film Festival : Asia 2021

Sundance Film Festival merupakan sebuah ajang kompetisi film bergengsi yang dalam lingkup global berskala Internasional yang dipelopori Robert Redford. Sama seperti Cannes dan Toronto, Sundance Film Festival bertujuan mengumpulkan para insan perfilman agar mendapatkan pembinaan dan kesempatan unjuk kemampuannya dalam industri perfilman sehingga bisa Go International

Di tahun 2021 ini, Sundance Film Festival dihelat di Asia dengan Jakarta sebagai tuan rumahnya. Sundance Film Festival ini diselenggarakan di Asia dalam rangka pertukaran seni sekaligus menemukan ide baru yang otentik di dunia sinema.

Dalam kompetisi film pendek ini, XRM Media dan IDN Media sebagai penyelenggara bekerja sama dengan Argo, sebuah platform streaming dan kurator film pendek Internasional. Aplikasi Argo ini bisa didownload melalui google Playstore maupun iTunes. Pecinta film seperti dimanjakan dengan adanya Argo ini, seolah Argo hadir memenuhi kebutuhan hiburan di masa pandemi dengan menghadirkan tontonan bermutu yang bisa disaksikan virtual melalui aplikasi.

Saat peresmian dibukanya Short Film Competition yang diadakan Sundance Film Festival Asia 2021 kemarin, Winston Utomo, CEO IDN Media memaparkan bahwa karya film-film pendek memiliki tempat tersendiri di hati penikmat film, terutama di Sundance Film Festival : Asia. 

Film pendek akan selalu menjadi salah satu bagian penting dari dunia film dan storytelling (Winston Utomo)

Winston berharap agar kompetisi film untuk filmmakers ini bisa menjadi wadah berkembangnya industri film di Indonesia.

winston utomo IDN Media

Dalam kesempatan yang sama, Michael Chow, Founder XRM Media menegaskan bahwa XRM Media akan berkomitmen mendukung komunitas film lokal di Asia dan memperkenalkan mereka akses menuju dunia global.

Kriteria dan Dewan Juri

Sebelum berjuang sebaiknya kenali dulu medannya. Siapa saja yang kira-kira akan berpartisipasi dan bagaimana profil dewan jurinya. Bagi rekan-rekan sineas yang tertarik mengikuti kompetisi film ini, persyaratannya antara lain

  1. WNI berusia minimal 18 tahun
  2. Tema atau genre yang akan diikutsertakan bebas
  3. Durasi film antara 3 - 20 menit
  4. Produksi film yang diikutkan selesai setelah 1 Januari 2019
Teman-teman bisa mendaftarkan karya kalian paling lambat 9 Juli 2021. Untuk info lengkapnya, teman-teman bisa mengunjungi webnya di https://filmfreeway.com/SundaceAsia

Reward yang akan diterima peserta kompetisi film ini lumayan besar, ada uang tunai USD 2,000 yang disponsori oleh Argo. 
Ada 6 Kurator yang akan menilai keabsahan dan kualitas film yang dilombakan nanti, antara lain
  • Kim Yutani, Direktur program Sundance Film Festival
  • Heidi Zwicker, Programer Senior Sundance Film Festival
  • Mike Plante, Programer Senior film Pendek Sundance Film Festival
  • Susanti Dewi, Kepala IDN Pictures
  • Joko Anwar, Filmmaker ,Alumni Sundance Film Festival
  • Amanda Salazar , Kepala program dan akuisisi Argo
Teman-teman pasti tak asing kan dengan Joko Anwar yang merupakan aktor, sutradara dan penulis skenario film seperti Janji Joni, Berbagi Suami, Filosopi Kopi, Gundala, Perempuan Tanah Jahanam dan puluhan film lainnya. 

Bagi kalian yang tertarik ikutan, segera ya penuhi persyaratannya. Siapa tahu, film kamulah yang bakal mendapatkan kesempatan berharga untuk dinominasikan dalam pagelaran Sundance Film Festival : Asia 2021 bulan September nanti.











Next Post Previous Post
16 Comments
  • nchie hanie
    nchie hanie 27 Mei 2021 pukul 23.05

    Keren banget ini Sundance Film Festival Asia, menjadi ajang bergengsi buat mereka yang suka bikin film2 pendek.
    Apalagi Kuratornya ada Joko Anwar yang udah familiar banget di dunia perfilman dan hadiahnya mupeng.
    Semoga banyak yang ikutan karya2 anak bangsa yaa,dan sukses perhelatannyaa.

  • Maria G Soemitro
    Maria G Soemitro 27 Mei 2021 pukul 23.22

    Wow, Sundance Film Festival dihelat di jakarta

    sungguh bikin bangga ya insan perfilman kita?

    Penaasaran dengan aktor/aktris internasional yang akan hadir

    Robert Redford hadir ga ya? Environmentalist lho dia

  • Ghina Rahmatika
    Ghina Rahmatika 28 Mei 2021 pukul 06.53

    ternyata joko anwar alumni sundance festival juga ya. short movie belakangan ini bagus-bagus banget, idenya suka out of the box. semoga banyak sineas muda yang ikutan nih

  • Alya
    Alya 28 Mei 2021 pukul 09.06

    Seru banget nih ikut kompetisi film ini, btw saya baru tahu juga ternyata Joko Anwar juga alumni di Sundance Festival FIlm :)

  • http://www.inatanaya.com
    http://www.inatanaya.com 28 Mei 2021 pukul 09.31

    Bagus ada film short competition yang membuat semangat para cineman untuk berkreativitas lebih luas dalam memproduksi film singkat yang sangat bermanfaat dan bercerita menarik.

  • Shafira Adlina
    Shafira Adlina 30 Mei 2021 pukul 01.49

    Kompetisi film Sundance ini membuat semangat para penggiat film pendek yang mbak Sari.

  • Armylia
    Armylia 30 Mei 2021 pukul 04.37

    Biasanya dari festival gini, muncul bakat-bakat terpendam dari anak negeri..

  • Talif
    Talif 30 Mei 2021 pukul 07.24

    Kalau ga baca ini, ga tahu loh syarat ikut Sundance Film Festival. Padahal banyak rekan2 digrup WA yang bersentuhan dengan duni film. Thanks infonya

  • Ning!
    Ning! 30 Mei 2021 pukul 08.01

    Sekarang film pendek banyak yang bagus-bagus. Pesan yang disampaikan juga sering tepat sasaran. Mereka bikin bukan fokus ke rating atau berapa banyak yg nonton. Tapi lebih ke penyampaian pesan atau seni dalam film tersebut. Jadi menurutku mereka lebih totalitas dlm membuat film.

  • Marantina
    Marantina 30 Mei 2021 pukul 10.46

    Penasaran sama film-film pilihan sineas terkemuka seperti Jokan.. Sundance Film Festival Asia ini jadi alternatif untuk daftar film yang gak mainstream menurutku

  • Kuskus Pintar
    Kuskus Pintar 30 Mei 2021 pukul 12.09

    Kalau ngomongin bikin film, saya jadi ingat saat SMA waktu tugas bikin Film. Asyik banget sih huaa kangen.

  • Renayku
    Renayku 30 Mei 2021 pukul 19.53

    Aku bukan pembuat film nih. Ini cocoknya untuk para pembuat film ya. Jadi mereka semangat untuk berkarya.

  • Fenni Bungsu
    Fenni Bungsu 31 Mei 2021 pukul 06.47

    Yeay, meski masih pandemi sineas kita menggeliat lagi pastinya dengan adanya Sundance Film Festival. Semangat menghasilkan tayangan terbaik 🤩

  • bundasugi
    bundasugi 31 Mei 2021 pukul 19.29

    Asyik banget ya kalau ada acara semacam itu. Jadi dunia perfilman juga mesti berjuang menyuguhkan yang terbaik

  • Liswanti Pertiwi (PenaLiswanti)
    Liswanti Pertiwi (PenaLiswanti) 31 Mei 2021 pukul 21.01

    Wah Jakarta jadi tuan rumah ya. Mantep banget ini mah.

  • Visya Al Biruni
    Visya Al Biruni 1 Juni 2021 pukul 04.13

    Sundance? Sempet kebaca Sundanesse hehe. Baru denger kompetisi ini, pastinya wajib diikuti parade insan film Indonesia ya😃

Add Comment
comment url